FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP PERILAKU MAKAN PADA PENDERITA HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BANJARSARI METRO UTARA TAHUN 2013

Ludiana Ludiana1*
(1) Akper Dharma Wacana Metro Jl. Kenanga no. 3 Mulyojati Kota Metro
(*) Corresponding Author

Abstract

Hipertensi adalah suatu keadaan di mana terjadi peningkatan tekanan darah di atas ambang batas normal yaitu apabila tekanan darah sistolik > 140 mmHg dan tekanan darah distolik > 90 mmHg. Prevalensi hipertensi di Indonesia mencapai 31,7% dari populasi pada usia 18 tahun ke atas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku makan penderita hipertensi dan faktor-faktor yang mempengaruhinya di wilayah kerja Puskesmas Pujokerto Trimurjo Kabupaten Lampung Tengah. Jenis penelitian ini bersifat kuantitatif dengan pendekatan Studi Cross Sectional. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 140 responden. Informasi dari responden diperoleh menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variable umur, jenis kelamin, status pekerjaan,  tingkat pendidikan, persepsi dan paparan media secara statistik tidak terbukti berpengaruh terhadap perilaku makan penderita hipertensi. Sedangkan variabel yang terbukti berpengaruh terhadap perilaku makan penderita hipertensi meliputi Dukungan petugas kesehatan (p-value=0,001, OR=5,374 CI;95% 2,044-14,129), dukungan keluarga (p-value= 0,006, OR= 4,484 CI;95% 1,526-13,170), pengetahuan (p-value= 0.028, OR=4,488 CI;95% 1,171-17,195), dan sikap responden (p-value= 0,039, OR=2,997 CI;95% 1,056-8,510). Dukungan petugas kesehatan merupakan salah satu faktor yang paling signifikan dalam mempengaruhi perilaku makan penderita hipertensi. Oleh karena itu, diharapkan petugas kesehatan dapat meningkatkan program-program yang telah ada

Full Text:

PDF

References


CDC, State-Specific Mortality from Stroke and Distribution of Place of Death , United State, 2002

Darmojo,B, Mengamati Penelitian Epidemiologi Hipertensi di Indonesia, Disampaikan Pada seminar Hipertensi PERKI, Jakarta, 2000

Dinas Kesehatan Propinsi Lampung, Profil Kesehatan Propinsi Lampung Tahun 2008, Bandar Lampung, 2008

Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Tengah, Profil Kesehatan Kabupaten Lampung Tengah Tahun 2009, Lampung Tengah, 2009

Darmojo,B, Mengamati Penelitian Epidemiologi Hipertensi di Indonesia, Disampaikan Pada seminar Hipertensi PERKI, Jakarta, 2000

Budiman H, Peranan Gizi Pada Pencegahan dan penanggulangan Hipertensi, Medika, 1999

Choirun Anisa, Gambaran Pola Makan Penderita Hipertensi yang Menjalani Rawat Inap di IRNA F RSUD Syarifah Ambuni ratu Ebu Kabupaten Bangkalan Madura, 2010

Soekidjo Notoatmodjo, Perilaku dan Pendidikan Kesehatan, Rineka Cipta Jakarta, 2005

Soekidjo Notoatmodjo, Metodologi Penelitian Kesehatan, Rineka Cipta, Jakarta, 2002

Saputro Hernawam T, Hubungan Tingkat Pengetahuan Dengan Sikap Kepatuhan Dalam Menjalankan Diet Hipertensi di Wilayah kerja Puskesmas Andong Kabupaten Boyolali, 2009

Ludiana, pengaruh dukungan keluarga terhadap prilaku makan penderita hipertensi di PKM Banjarsari.

Friedman, Asuhan keperawatan Keluarga Aplikasi dan Praktik, EGC, Jakarta, 1998

Eva Mona, Hubungan frekuensi Pemberian Konsultasi Gizi dengan Kepatuhan Diit Penderita Diabetes Tipe II Rawat jalan di RS Tugurejo Semarang, 2012.

Purwanto, Pengantar Perilaku Manusia Untuk

Perawat, EGC, Jakarta, 2005.




DOI: https://doi.org/10.52822/jwk.v1i1.27

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




___________________________________________________________________
Jurnal Wacana Kesehatan
ISSN 2088-5776 (print) | 2541-6251 (online)
Managed by: Research and Community Service Institute
Published by: Akademi Keperawatan Dharma Wacana Metro
W: https://www.jurnal.akperdharmawacana.ac.id/
E: lppmakdw@gmail.com

 This work is licensed Under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Creative Commons License